Relawan Teman Ngopi Komit Menangkan Cabup dan Cagup No.1

2 minutes reading
Tuesday, 19 Nov 2024 21:36 0 35 Redaksi

TANGERANG,BNR – Relawan dan Kader Jaringan Teman Ngopi H Kholid Ismail terus menunjukkan komitmen dan kekompakannya memenangkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 1, Mad Romli-Irvan.

Tidak hanya itu mereka juga solid untuk memenangkan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut 1, Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi, dalam Pemilihan Kepala Daerah 2024 pada 27 November mendatang.

Konsolidasi dan sosialisasi kedua kandidat tersebut terus dilakukan oleh para Relawan dan kader Jaringan Temen Ngopi H Kholid Ismail dengan turun langsung ke masyarakat.

Mereka berdialog dengan warga, menyerap aspirasi, sekaligus menguatkan dukungan terhadap pasangan calon (paslon) yang mereka yakini mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Tangerang dan Banten kedepan.

“Kehadiran relawan merupakan wujud nyata kepedulian terhadap masa depan daerah. Kami terus bergerak bersama masyarakat, menyatukan visi, dan memperkuat silaturahmi,” kata Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang H Kholid Ismail, melalui keterangannya, Selasa (19/11).

Menurut Kholid, Mad Romli dan Irvansyah adalah sosok pemimpin yang visioner, begitu juga dengan Airin dan Ade Sumardi memiliki pengalaman luas dalam pemerintahan.

“Kami yakin mereka adalah pilihan terbaik untuk masa depan Kabupaten Tangerang dan Provinsi Banten yang lebih baik,” imbubnya.

Sementara salah satu relawan jaringan Teman Ngopi H Kholid Ismail, Akew berharap soliditas yang ditunjukan oleh pihaknya ini dapat terus terjaga hingga hari pemungutan suara tiba.

Akew menambahkan dengan semangat gotong royong pihaknya optimis Mad Romli- Irvan dan Airin-Ade dapat memenangkan hati masyarakat untuk membawa Kabupaten Tangerang dan Provinsi Banten ke arah yang lebih maju.

“Pilkada adalah momentum perubahan. Dengan soliditas dan dukungan penuh dari masyarakat, kami yakin perjuangan ini akan membuahkan hasil yang terbaik,” pungkasnya.

Sebagai informasi Relawan dan Kader Jaringan Teman Ngopi H Kholid Ismail juga membangun kesadaran politik kepada masyarakat melalui edukasi pentingnya partisipasi dalam Pilkada.

Mereka aktif mengadakan pertemuan dengan warga setempat untuk memastikan suara masyarakat terwakili dengan baik. (*)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Kontak kami

redaksi@madiundaily.com

Tentang Kami

MadiunDaily.com adalah media informatif harian terpercaya

LAINNYA